banner 728x250

Bahas Daftar Inventarisasi Masalah, Ketua DPRD Dr. Supriadi : Semoga Berjalan Lancar dan Efisien

BULUKUMBA,INFOTANEWS.COM – Pimpinan dan Anggota DPRD masih menggelar rapat pembahasan terkait daftar inventarisasi masalah (DIM) Peraturan DPRD Nomor 1 Tahun 2020 tentang Perubahan Atas Peraturan DPRD Kabupaten Bulukumba Nomor 1 Tahun 2018 tentang Tata Tertib (Tatib) di Ruang Rapat Paripurna DPRD Kabupaten Bulukumba, Jumat (22/8/2024)

Rapat hari ini dipimpin oleh Pimpinan DPRD sementara, Dr. Supriadi, S.P., M.Si dan Fahidin HDK, S.Pdi serta turut hadir dalam pembahasan tersebut, Bagian Hukum Sekretariat Daerah Kabupaten Bulukumba.

Ketua DPRD Sementara Dr. Supriadi, mengatakan, rapat hari ini masih pembahasan Daftar Inventarsasi Masalah (DIM). Untuk Tata Tertib (Tatib) belum dibahas sekarang, karena pembahasan Tatib nanti kalau sudah ada pembentukan fraksi-fraksi dulu yang mau dibentuk.

Jadi DIM ini sebenarnya langkah awal. Hari ini kita bahas DIM, kita cuma melihat Tatib secara keseluruhan nanti kalau pembahasan Tatib itu kita membutuhkan waktu yang lama untuk bahas itu.

“Kita sudah inventaris semua kemudian nanti insya Allah kita berharap nanti itu berjalan lancar cepat karena kan kita mau apa kegiatan kita DPRD. Semua pembahasan itu berjalan efektif efisien karena nanti kan kita juga mau bahas APBD di akhir tahun,” jelas Dr. Supriadi.

Menurutnya, kemungkinan akhir tahun November DPRD berharap bisa lebih lama membahas itu, karena ini adalah bagian yang sangat penting APBD jadi memang tujuannya ini supaya efisien ini waktu, makanya diadakan rapat DIM. (*)

Editor : Redaksi 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *